Departemen Eksternal terdiri dari Rafli Abdillah sebagai Kepala Departemen dan beberapa staff yaitu Rifka Amanda, Nuke Putri, Al Azhar Kairo dan Helen Heliani. Departemen Eksternal memiliki tugas pokok dan fungsi yaitu Pertama menjalin kerjasama dan komunikasi yang baik dengan lembaga eksternal BEM, baik di lingkup dalam maupun luar Universitas. Kedua komunikasi aktif secara rutin dengan lembaga IKBM maupun eksternal. Ketiga, melakukan Studi Banding dengan Universitas lain maupun lembaga eksternal.

 

 

 

 

  • AKTIVITAS DEPARTEMEN EKSTERNAL

1. Sekolah Eksekutif HMJ

Sekolah Eksekutif HMJ merupakan aktivitas yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman keeksekutifan himpunan guna menjadikan anggota HMJ dan BEM memahami tentang organisasi eksekutif.

2. Be Fun Eksploring to University

Be Fun Eksploring to University merupakan aktivitas yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan BEM FEB di perguruan tinggi lainnya, menambah wawasan pengurus BEM FEB Unisba. Dengan manfaat mendapatkan informasi yang dapat dijadikan tolak ukur bagi FEB Unisba dan BEM FEB, meningkatkan mutu BEM FEB Unisba, dapat bekerja sama dengan perguruan tinggi lain.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

3. Be Fun road to BEM Faculty and UKM LKM

Be Fun road to BEM Faculty and UKM LKM merupakan aktivitas yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan BEM Fakultas lain dalam lingkup Unisba, menambah wawasan pengurus BEM FEB Unisba dan bermanfaat untuk mendapatkan informasi yang dapat dijadikan tolak ukur bagi FEB Unisba dan BEM FEB, meningkatkan mutu BEM FEB Unisba.

 

 

 

 

 

 

 

 

4. IKBM Celebration 

IKBM Celebration merupakan aktivitas bertujuan untuk mengapresiasi masyarakat FEB Unisba yang telah menyelesaikan studinya di Unisba dimana aktivitas ini juga menjadi ajang silaturahmi antara mahasiswa aktif FEB Unisba dengan alumninya.

 

 

 

 

 

 

 

5. Ngopi santai bareng Himpunan

Ngopi santai bareng Himpunan merupakan aktivitas bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan Himpunan dan juga sebagai bentuk controlling BEM FEB terhadap Himpunan.

 

 

 

 

 

 

6. Halal Bihalal IKBM FEB

Halal Bihalal IKBM FEB merupakan aktivitas bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan pengurus IKBM FEB dimana aktivitas ini dilakukan pada awal kepengurusan di periode 2019-2020.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

7. Gathering Pasca STP

Gathering Pasca STP merupakan aktivitas bertujuan untuk menyatukan kembali Visi IKBM FEB UNISBA pasca STP, menjadi ajang silaturahmi pasca STP dimana aktivitas ini bermanfaat untuk menumbuhkan rasa semangat pengurus IKBM FEB UNISBA setengah periode ke depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *